Tingkatkan SDM Petani Melalui Kursus Tani Sekolah Lapangan

    Tingkatkan SDM Petani Melalui Kursus Tani Sekolah Lapangan

    Klungkung, - Kursus tani sekolah lapangan yang digelar di Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu (23/04/2024) seakan membuka inovasi para petani yang tergabung di dalam Gerakan Tani Pro Organik di Desa Takmung.

    Betapa tidak, kursus itu diwarnai dengan sejumlah sosialisasi dan pembekalan soal peningkatan ketrampilan bagi petani.

    Pembekalan itu dilakukan oleh pihak Dinas Pertanian Pemkab Klungkung, hingga Babinsa.

    "Dengan adanya kursus tani ini, diharapkan bisa meningkatkan pengetahuan para petani, " kata Serka Yulianta.

    Materi pembekalan dan sosialisasi saat ini, adalah soal pupuk organik. Materi itu, seakan menjadi materi sosialisasi prioritas yang wajib diketahui para petani.

    "Adanya sosialisasi ini, harus dijadikan momentum bagi para petani untuk bisa meningkatkan hasil tanam mereka, " pungkasnya. (*)

    bali klungkung kodim tni-ad
    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Letkol Armen Terima Audiensi Kepala...

    Artikel Berikutnya

    209 Lansia di Dawan Terima Bantuan Beras

    Berita terkait